Kamis, 17 Juli 2014

nasehat pernikahan buat saya dari syekh Arief Hercahyanto 2012 lalu



Syukuri apa yg ada dan nikmati proses yg terjadi. Insya Allah nanti akan tidak terasa menjadi 10 pekan, 10 bulan, 10 tahun, bahkan insya Allah 10 windu.

Hidup takkan pernah sama sejak ijab dan qobul terucapkan. Tanggung jawab kan terus membesar. Kalau sebelumnya hanya 1 mulut yg harus pian carikan makan, sekarang telah ada 2. Sebentar lagi insya Allah menyusul mulut ketiga yg akan keluar dari rahim istri pian. Lalu keempat dan seterusnya.

Harus terus berusaha menambah kapasitas diri agar mampu menghadapi tantangan kehidupan keluarga yg semakin berat, serta memperlapang dada untuk menerima apapun kondisi istri pian. Juga harus menambah semangat dalam mencari ma'isyah dengan tangan pian sendiri.

Bukan sekedar untuk kebutuhan keluarga. Tapi lebih dari itu, agar pian bisa memiliki tangan yang dibebaskan dari api neraka karena terbiasa menjadi sarana kasbul ma'isyah. Begitu sabda Baginda Nabi yg mulia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar